About

MULIA DENGAN MANHAJ SALAF


Bermanhaj Salaf Itu Wajib



"Dan barang siapa yang mentaati Allah dan Rasul(-Nya), mereka itu akan bersama-sama dengan orang-orang yang telah dianugerahi nikmat oleh Allah, yaitu: para nabi, para shiddiqqin, orang-orang yang mati syahid dan orang-orang saleh.
Dan mereka itulah teman yang sebaik-baiknya”. (QS. An Nisaa’: 69)





Siapa itu Salaf ?

Dalam bahasa salaf artinya pendahulu dan secara istilah yang di maksud adalah rasulullah dan para sahabatnya.

Itulah para salaf kita yang jalan mereka dalam beragama yang seharusnya kita ikuti, baik dalam akidah, muamalah maupun dakwah.
Apakah itu manhaj Salaf ?

Manhaj Salaf adalah jalan kebenaran dan manhaj ahlus sunnah.
Penamaan salaf bukanlah bid'ah , seperti yang di kutip dalam hadist riwayat muslim,
"Bertakwalah kepada Allah dan bersabarlah, dan sesungguhnya aku adalah sebaik-baik salaf bagimu”.

Kesimpulan



Maka dengan kembali ke manhaj salaf adalah cara untuk mengatasi problematika umat .

Dengan maraknya perpecahan umat ini di mana banyak cara
beragama yang berbeda-beda dan saling bertentangan ,
maka dengan kembalinya umat
pada agama islam yang murni sesuai dengan
pemahaman Rasulullah dan tiga generasi awal umat ini,
para sahabatnya, para tabi’in, tabi’ tabi’in,
serta para pengikut mereka yang setia dari kalangan para imam dan ulama.

Tidak ada jalan lain untuk mencari kebenaran dan perbaikan
yang hakiki melainkan kembali kepada pemahaman salaf.


EmoticonEmoticon